Jakarta, 17 Agustus 2024- Tahun 2024 menjadi tahun yang menakjubkan bagi “Deadpool & Wolverine”
Bagaimana tidak? “Deadpool & Wolverine” telah menghasilkan 1,086 miliar dollar di box office global kurang dari sebulan setelah dirilis, menyalip film “Joker” tahun 2019 (1,078 miliar dollar), menandai film itu sebagai film berating R terlaris sepanjang sejarah, seperti dilansir dari Variety
Hari pertama perilisan di bioskop pada 26 Juli, film tersebut berhasil mengumpulkan 211 juta dollar secara domestik dan menempati peringkat sebagai akhir pekan pembukaan terbesar keenam sepanjang masa
“Deadpool & Wolverine” tetap menjadi daya tarik besar dengan 516 juta dollar di Amerika Utara dan 568 juta dollar secara internasional, dan berhasil melampaui film-film sebelumnya “Deadpool” (2016) dengan 783 juta dollar dan “Deadpool 2” (2018) dengan 786 juta dollar setelah hanya dua minggu di bioskop
Tidak itu saja, “Deadpool & Wolverine” menjadi blockbuster kedua tahun 2024-mengikuti “Inside Out 2” milik Disney’s Pixar dengan pendapatan global 1,558 miliar dollar- dan menjadi film berating R kedua yang pernah bergabung dengan One Billion Dollar Club – kumpulan film dengan pendapatan sensasional mencapai 1 milyar dollar-
“Terima kasih telah menjadikan film pertama Marvel Studios dengan rating R sebagai film terbesar sepanjang masa. Senang sekali melihat penonton menyukai film ini seperti kami semua senang membuatnya. Semua perbincangan itu sepadan!”,” kata presiden Marvel Studios Kevin Feige dalam sebuah pernyataan
“Deadpool & Wolverine,” yang dibintangi Ryan Reynolds dan Hugh Jackman sebagai alter ego antihero mereka, terkenal karena film ini memperkenalkan karakter komik yang sebelumnya dilisensikan ke 20th Century Fox ke Marvel Cinematic Universe milik Disney. Ini adalah film pertama dengan rating R di MCU