Seoul Batasi Kunjungan ke Desa Hanok Bukchon

Seoul, 01 Maret 2025- Pemerintah kota Seoul secara resmi memberlakukan kebijakan pembatasan kunjungan wisatawan ke area manajemen khusus Desa Hanok Bukchon yang bersejarah, mulai 1 Maret

Kebijakan ini diberlakukan untuk mengatasi masalah over-tourism yang mengganggu kenyamanan warga setempat

Berdasarkan kebijakan tersebut, wisatawan hanya diizinkan mengunjungi area pengelolaan khusus Bukchon, yang terletak di belakang Perpustakaan Jeongdok antara Istana Gyeongbok dan Istana Changdeok di distrik pusat Jongno Ward, mulai pukul 10 pagi hingga 5 sore

Wisatawan yang memasuki kawasan yang dijuluki “Zona Merah” di luar jam tersebut akan dikenakan denda sebesar 100.000 won (sekitar 67 dolar AS), menurut Kantor Distrik Jongno

Namun, kebijakan ini tidak berlaku bagi warga yang terdaftar di Kawasan Merah, keluarga, kenalan, pelanggan toko di kawasan tersebut, pedagang, tamu penginapan di kawasan tersebut, orang yang sekadar melintas di kawasan tersebut tanpa ada kegiatan pariwisata, serta kendaraan yang tidak dipergunakan untuk kepentingan pariwisata

Jam malam turis untuk “Zona Merah” ini sebelumnya telah diperkenalkan sebagai uji coba pada November lalu untuk mencegah berbagai gangguan terhadap penduduk

Kantor Distrik Jongno menjelaskan bahwa kegiatan pariwisata yang diatur selama jam malam antara lain mengambil foto atau video, tinggal dan mengamati lingkungan sekitar, serta berkeliaran di jalan untuk tujuan wisata

sumber: Yonhap News

You May Also Like

More From Author