Di antara gemerlap kota dan hiruk-pikuk aktivitas sehari-hari, PTPN X memiliki surga tersembunyi di Tretes menawarkan ketenangan dan keindahan alam yang menakjubkan. Terletak di ketinggian yang menawarkan pemandangan spektakuler.
Villa Angkasa milik PTPN X menawarkan kombinasi yang sempurna antara udara segar pegunungan, pemandangan hijau yang menyejukkan, dan ketenangan yang sulit ditemukan di tengah keramaian.
Villa Angkasa yang memiliki lima kamar dengan kapasitas 17 orang. Villa Angkasa dilengkapi dapur dengan peralatan lengkap serta teras untuk bersantai. Selain itu juga juga meeting room, lapangan tennis, kolam renang serta taman bermain. Dengan fasilitas tersebut, selain untuk berkumpul bersama
keluarga tentunya juga cocok acara gathering dan outing kantor.
Berlokasi di Jl. Kaliwerang No. 4 Tretes, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan Jawa Timur.
+ There are no comments
Add yours