![](https://kataberita.net/wp-content/uploads/2025/01/image-216.png)
Seoul, 17 Januari 2025- Penggemar K-pop global menuntut HYBE, agensi bintang K-pop global BTS, untuk memimpin perubahan di industri K-pop menjadi lebih ramah lingkungan. Tuntutan ini disampaikan dalam aksi damai di depan kantor pusat HYBE, menyerahkan hasil 2024 Sustainable K-pop Award
Penggemar menentang praktik penjualan album fisik secara besar-besar yang berdampak pada menggunungnya sampah plastik. Mereka mendesak HYBE dan perusahaan hiburan lainnya menghentikan praktik ini dan mengubah strategi penjualan serta keterlibatan penggemar
Hasil pemungutan suara 2024 Sustainable K-pop Award menunjukkan HYBE menerima suara terbanyak dalam dua kategori: Perusahaan Hiburan ‘Terpanas’ Tahun Ini yang yang menyoroti perusahaan-perusahaan dengan taktik pemasaran album yang berdampak signifikan terhadap produksi sampah plastik di industri K-pop dan ‘Sustainable Fan-call Rookie’ yang mencerminkan pengakuan penggemar terhadap potensi perusahaan untuk memimpin praktik berkelanjutan dalam penjualan album
Penghargaan ini mencerminkan pengakuan penggemar terhadap potensi perusahaan untuk memimpin praktik berkelanjutan dalam penjualan album. Namun, penggemar juga mengkritik strategi pemasaran yang tidak berkelanjutan dan berdampak negatif terhadap lingkungan
Kpop4Planet juga mendatangi YG, SM, dan JYP Entertainment dengan tuntutan serupa. Mereka berharap HYBE memimpin transformasi industri K-pop ramah lingkungan dan mendengarkan suara penggemar
“Industri K-pop tidak akan seperti sekarang ini tanpa dukungan penggemar. Saatnya HYBE mendengarkan suara dan harapan penggemar untuk memimpin transformasi industri K-pop yang lebih ramah lingkungan,” tegas Nurul Sarifah, juru kampanye Kpop4Planet di Indonesia