Taecyeon 2PM Jadi Patissier Di Film Jepang “ La Grande Maison Paris”

instagram @taecyeonokay

Jakarta, 20 Juni 2024- Taecyeon member boy band 2PM dikonfirmasi bakal membintangi film Jepang “La Grande Maison Paris”

Dikonfrimasikan oleh agensinya ,51K, bahwa Ok Taecyeon akan membintangi film produksi Jepang ‘La Grande Maison Paris’

“La Grande Maison Paris” diadaptasi dari serial tv populer Jepang berjudul “ La Grande Maison Tokyo” yang tayang di stasiun tv Jepang, TBS , tahun 2019

Tidak hanya Taecyeon, nantinya di film tersebut juga akan dibintangi oleh aktor yang berperan di versi aslinya, yaitu Kimura Takuya, Suzuki Kyoka, Sawamura Ikki dan Oikawa Mitsuhiro

Film ini berkisah tentang koki jenius bernama Obana Natsuki (Kimura Takuya) dan Hayami Rinko (Suzuki Kyoka) yang mendapat tiga bintang Michelin -simbol prestise tertinggi di industri kuliner- di Jepang

Sukses di Jepang, mereka membuka restoran bernama ‘La Grande Maison Paris’ di Paris, dimana mereka menjadi orang Asia pertama yang menerima tiga bintang Michelin di rumah kuliner Prancis

Taecyeon berperan sebagai patissier bernama Rick Yuan yang selalu bermasalah dengan sang koki utama, Obana Natsuki

Rick Yuan digambarkan sebagai sosok yang memiliki minat khusus terhadap dessert dan punya keterampilan untuk membuka toko sendiri

Disini, kemampuan akting Taecyeon akan teruji karena perannya sebagai Rick Yuan menuntut dia harus bisa berbahasa selain Korea yaitu Jepang dan Paris

“ Saya sangat bersemangat bisa tampil dalam sebuah proyek bersama Kimura Takuya yang saya kagumi dan merupakan suatu kehormatan bisa menjadi bagian dari proyek hebat,” ungkap Taecyeon

Ok Taecyeon atau biasa dipanggil Taecyeon adalah rapper,penyanyi,penulis lagu, aktor dan pengusaha kelahiran 27 Desember 1988.

Dia merupakan member dari boy group 2PM naungan JYP Entertainment. Taecyeon debut sebagai aktor tahun 2010 dengan berperan diserial tv ‘Cinderella’s Step Sister’

Sejak saat itu dia aktif berperan di serial tv lainnya seperti ‘Dream High’ (2011), ‘Secret Royal Inspector’ dan  ‘Vincenzo’ (2021), ‘Save Me’ (2017) dan masih banyak lagi

You May Also Like

More From Author